Wanareja Gelar Tasyakuran Milad 111 Tahun Muhammadiyah

M.-Izzul-Muslimin-S.IP-pada-Milad-Muhammadiyah-ke-111-di-PCM-Wanareja.jpg

pdmcilacap.com . Wanareja – Pimpinan Cabang Muhammadiyah Wanareja gelar tasyakur Milad Muhammadiyah 111 bersama H. M Izzul Muslimin, S.IP Sekretaris PP Muhammadiyah pada Ahad 19 November 2023.

Dengan tema “Ikhtiar Menyelamatkan Semesta,” Kegiatan Milad Muhammadiyah ke 111 dilaksanakan 2 hari tanggal 18-19 November 2023, kegiatan ini  diharapkan dapat menjadi momen yang bermakna bagi seluruh warga Muhammadiyah dan masyarakat Wanareja untuk bersama-sama merayakan dan mengambil inspirasi dalam upaya ikhtiar menyelamatkan semesta.

Pada hari pertama diisi dengan berbagai macam kegiatan lomba yaitu Mewarnai gambar tingkat PAUD/TK/RA yang diikuti oleh 136 anak dari 15 PAUD/TK/RA, Lomba Mapsi diikuti oleh 60 anak dari 20 SD/MI, Lomba Nyanyi Lagu lagu Muhammadiyah untuk Umum dan Volly Ball  yang diikuti oleh 9 sekolah terdiri dari SMPN 3 Wanareja, MTs Negeri 1 Cilacap, MTs YPI Suyan Tsauri, SMP Muh 1 Wanareja, SMP Muh 2 Wanareja, SMP Negeri 1 Cipari, SMP Ansol Wanareja, MTs GUPPI Wanareja.

Arif Haryanto Ketua LSBO PCM Wanareja selaku koordinator kegiatan Lomba menyampaikan kegiatan ini berjalan berkat kerjasama dengan semua AUM yang ada di wanareja, selain itu kami juga dalam rangka “Ikhtiar” katanya. Iktiar pertama dalam rangka mengenalkan Muhammadiyah khusunya keberadaan Amal Usaha Muhammadiyah Wanareja kepada masyarakat melalui kegiatan lomba, Ikhtiar ke dua mengenalkan keberadaan LSBO, kalau tidak begini gak kelihatan kerja LSBO, katanya.

Ia juga menyampaikan berkat kerja sama yang baik untuk pemenang lomba selain mendapatnya Piagam, Piala dan Medali ada tambahan doorprize dan biaya pendidikan bagi sang juara.

Baca juga : Tabligh Akbar & Bakti Guru Warnai Milad 111 Muhammadiyah di Cilacap

Puncak Kegiatan Milad Muhammadiyah 111 digelar Pengajian Tasyakur Milad pada Ahad 19 November 2023 yang dilaksakan di Komplek Pembangunan Masjid dan MBS Wanareja.

Hadir pada kegiatan Tasyakur Milad, H. M Izzul Muslimin, S.IP sekretaris PP Muhammadiyah sebagai pengisi tausiah, Ketua PDM Cilacap Drs. Sadmoko Danardono, M.Si, Camat Wanareja diwakili Lasmiyatun, SH, Anggota Forkopimcam, sesepuh Muhammadiyah dan Aisyiyah Wanareja.

Drs. Sadmoko Danardono, M.Si dalam sambutannya atas nama PDM Cilacap menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan Milad yang telah dilaksanakan,
terimakasih kepada PCM dan PCA Wanareja yg kehadirannya telah dirasakan oleh semua, semoga kontribusi dari wanareja untuk Cilacap untuk Indonesia dan untuk dunia dalam rangka “Ikhtiar Menyelamatkan Semesta”. Usai memberikan sambutan Drs. Sadmoko Danardono, M.Si diberi kesempatan untuk memberikan Bantuan Peduli Guru dari PCM Wanareja untuk 6 Guru AUM.

Sadmoko-Danardono-Peduli-Guru-PCM-Wanareja.jpg

M. Izzul MusIimin, S.IP tausiahnya menyampaikan bahwa usia Muhammadiyah sekarang sudah 111 tahun, usia umat Nabi Muhammad SAW berkisar antara 60 hingga 70 tahun, kalau ibarat manusia pada usia 111 tahun kira kira kondisinya sudah bisa kita bayangkan sudah tidak baik baik saja.

Tapi pada usia 111 tahun semangat Muhammadiyah ibarat pada manusia umur 25 tahun, semangat, tetap aktif, terus berkomitmen untuk menegakkan ajaran Islam yang rahmatan lil’alamin. Muhammadiyah harus terus menjadi organisasi yang mencerahkan dan membawa rahmat bagi seluruh alam semesta.

Dengan mengusung tema “Ikhtiar Menyelamatkan Semesta”, Milad ke-111 Muhammadiyah kali ini merepresentasikan keteguhan.

Hal ini mengacu pada kondisi kehidupan yang semakin memprihatinkan, terjadinya peperangan, konflik yang berkelanjutan, perubahan iklim dan bencana alam menjadi acuan untuk meneguhkan Muhammadiyah dalam berikhtiar untuk memberikan peran kontributif dan serta solusinya dalam menyelamatkan semesta.

Klik : sebuah catatan kecil dari M Izzul Muslimin, S.IP

Acara yang dipandu oleh Rina Winarni, S.Pd diakhiri dengan Penyerahan Wakaf Tanah seluas  896 m2 dari Ibu Hj. Binti Suriyah yang wakili oleh putranya Joko Puji Hartono dan 1 bidang lagi Wakaf Tanah seluas 1.190 m2 dari Keluarga Haris Al Amin, S.Kom kepada Muhammadiyah diterima oleh Drs. H. Sumardi,Pr mewakili Pimpinan Cabang Muhammadiyah Wanareja. (surya)